GUNUNGKIDUL, DIY || wartajawatengah.com_ Bupati Gunungkidul Endah Subekti Kuntariningsih, mengizinkan warga melakukan takbir keliling saat Lebaran nanti. Tetapi harus mematuhi aturan yang harus ditaati bersama, saat melakukan pawai keliling di lingkungan wilayah seputar Kabupaten Gunungkidul, Rabu (19/03/2025).
Bupati Gunungkidul Endah Subekti Kuntariningsih, bersama jajaran Pemkab dengan Polres Gunungkidul, telah menyiapkan langkah antisipasi pengamanan dalam perayaan malam takbir keliling. Pemerintah juga akan menggandeng forum lintas iman dan forum kerukunan umat beragama (FKUB).
" Takbir keliling nanti, adanya aturan tentang suara musik, agar tidak mengganggu ketentraman warga dapat terjaga. Kami akan berkoordinasi dengan forum lintas iman, dan forum umat beragama," tutur Endah.
Aturan dalam merayakan takbir keliling itu, bertujuan untuk memberikan kenyamanan dan keamanan terhadap masyarakat.
"Kami tidak melarang. Tapi pasti ada ukuran dan kriterianya, nantinya akan disampaikan oleh FKUB. Karena selama ini, takbir keliling dirayakan sampai jam 12 malam," imbuh Endah.
Bupati Gunungkidul, berharap masyarakat memahami langkah ini agar semua pihak ikut menjaga keamanan dan kenyamanan menyambut hari raya idul Fitri.
"Jangan sampai ada persepsi melarang adanya takbir keliling, melarang penggunaan sound system, kita jaga toleransi kita agar aman dan nyaman," pungkas Endah.
(Red/Pupung)
Social Plugin