Naas !! Mobil Angkutan Penumpang Di Bubakan Wonogiri Terjun Timpa Rumah Warga Sopir Tewas Ditempat


WONOGIRI, JATENG || Wartajawatengah.com_ Terjadi kecelakaan lalu-lintas mobil terperosok dari jalan dan menimpa rumah warga di Desa Bubakan, Kecamatan Girimarto, Kabupaten Wonogiri Jumat (25/10/2024).

Kasi Humas Polres Wonogiri AKP Anom Prabowo mengatakan, mobil Suzuki Carry,  bernopol AD 1391 NR, mobil tersebut dikemudikan Bejo (57), warga RT.14/RW.06, Dusun Tempel, Desa Bubakan, Kecamatan Girimarto, Kabupaten Wonogiri.

"Diduga karena mobil mengalami masalah pada rem," kata Anom.

Kronologi Kecelakaan, Informasi yang dihimpun, mobil naas tersebut baru saja menurunkan 2 penumpang di Dusun Siroto. Mobil melaju dari arah Dusun Siroto, menuju ke Dusun Tempel sekira pukul 08.30 WIB. Ketika melintasi jalan menikung dan turunan, diduga mobil mengalami rem blong, menyebabkan mobil hilang kendali dan keluar badan jalan hingga akhirnya terjun ke arah rumah warga, (Parno),nama pemilik rumah yang tertimpa mobil.

"Akibat kejadian tersebut pengemudi meninggal dunia di tempat kejadian dan mobil mengalami rusak parah," pungkas Anom.

Paimin ketua RW setempat saat dihubungi awak media menjelaskan, korban atau Bejo (57), baru saja menurunkan penumpang. 

"Infonya habis nge-drop dua penumpang di Dusun Siroto," kata Paimin.

"Itu kan jalannya turunan. Cuma sopir saja isinya. Kalau rumahnya kosong. Yang punya sedang ke ladang," pungkas Paimin.

Dijelaskan lebih lanjut oleh Paimin, biasanya mengantarkan sejumlah pedagang asal Desa Bubakan di Pasar Sidoharjo, di setiap pasaran Pon atau Kliwon.

Rumah yang ditimpa mobil rusak separo, terutama pada bagian atap dan tembok rumah, kerugian material atas peristiwa itu ditaksir sekiranya Rp 80 juta.



(Red/Pupung/Giyarto)