Lakalantas Tunggal Truck Bermuatan Pasir Terguling di Tanjakan Pok Cucak


GUNUNGKIDUL, DIY || wartajawatengah.com_ Terjadi peristiwa kecelakaan lalulintas tunggal, sebuah Truck bermuatan pasir terguling tepatnya di tanjakan Pok Cucak, Padukuhan Ngampel, Kalurahan Sidorejo, Kapanewon Ponjong, Kabupaten Gunungkidul, Selasa (08/07/2025).

Kasi Humas Polsek Ponjong, Aiptu Jayadi, saat dihubungi awak media, membenarkan adanya peristiwa kecelakaan sebuah Truck bermuatan pasir di tanjakan Pok Cucak.

" Lokasi kejadian di Jalan Umum Semanu-Bedoyo, tepatnya di tanjakan Pok Cucak," tutur Jayadi.

Kronologi kecelakaan, bermula sebuah Truck Dump, dengan Nomor Polisi AD 9629 FG, yang dikemudikan Dimas Permadi (24) warga Sukoroyom, Pucanganom, Giritirto, melaju dari arah Barat (Semanu) menuju ke arah Timur (Bedoyo). Sesampainya di tempat kejadian, Truk tersebut patah As sehingga Truck tidak kuat menanjak, mengakibatkan jalan mundur dan pengemudi lakukan banting stir kekiri hingga menabrak tebing dan Truck terguling.

" Kejadian sekiranya pukul 10.06 WIB. Tidak ada korban jiwa, hanya sopir mengalami luka," pungkas Jayadi.

Dalam peristiwa kecelakaan tunggal tersebut, sempat membuat macet arus lintas, akibat truk terguling bermuatan material pasir tumpah berserakan di jalan umum.

Himbauan untuk pegguna jalan selalu berhati-hati, untuk selalu menjaga keselamatan berkendara, serta pada saat ini dalam lokasi kejadian masih dalam proses pembersihan material.



(Red/Pupung/Windi)