Sepeda Motor NMAX Alami Kecelakaan Tunggal di Jalan Wonosari–Yogyakarta

GUNUNGKIDUL, DIY || wartajawatengah.com – Kecelakaan lalu lintas tunggal terjadi di ruas jalan Wonosari–Yogyakarta, tepatnya di sebelah timur Hotel Santika Logandeng, Kapanewon Playen, Kabupaten Gunungkidul, Sabtu (17/01/2025) sekitar pukul 09.00 WIB.


Peristiwa tersebut melibatkan satu unit sepeda motor Yamaha NMAX berwarna hitam dengan nomor polisi AB 2106 RR. Sepeda motor itu dikendarai oleh TGS, warga Padukuhan Keruk III, Kalurahan Banjarejo, Kapanewon Tanjungsari, Kabupaten Gunungkidul.


Berdasarkan informasi yang dihimpun, kecelakaan bermula saat TGS melaju dari arah barat menuju timur atau dari Yogyakarta menuju Wonosari. Sesampainya di lokasi kejadian yang merupakan jalan lurus, pengendara diduga kehilangan kendali sehingga sepeda motor oleng ke kiri dan menabrak pembatas jalan.


Akibat kejadian tersebut, tidak terdapat korban jiwa. Namun, sepeda motor mengalami kerusakan pada bagian depan dan samping akibat benturan dengan pembatas jalan.


Hingga berita ini diterbitkan, belum ada laporan resmi dari pihak kepolisian terkait peristiwa kecelakaan tersebut. Meski demikian, pengguna jalan diimbau untuk selalu meningkatkan kewaspadaan, menjaga konsentrasi, serta mematuhi aturan lalu lintas demi keselamatan bersama.




(Red/pupung)