TITOTI AUDIO dan APSI Wonogiri Gelar Gebyar Hiburan untuk Penggalangan Dana Korban Bencana

WONOGIRI, JATENG || wartajawatengah.com — Kepedulian terhadap sesama kembali ditunjukkan oleh komunitas hiburan di Kabupaten Wonogiri. TITOTI AUDIO bersama Asosiasi Pelaku Sound Indonesia (APSI) Wonogiri, menggelar kegiatan penggalangan dana bagi korban bencana alam melalui gebyar hiburan rakyat di Lapangan Ngadirojo, Kabupaten Wonogiri, Minggu (11/01/2025).


Kegiatan sosial tersebut, dikemas dalam pertunjukan seni dan musik yang mendapat dukungan penuh dari TITOTI AUDIO serta APSI Wonogiri. Sejumlah hiburan ditampilkan, mulai dari kesenian tradisional Reog Singo Brojo Joyo Mardiko hingga pertunjukan musik dangdut New Astina yang disambut antusias oleh masyarakat.


Acara semakin semarak dengan kehadiran deretan artis papan atas, di antaranya Aini Zamma, Putri Mega, Roro Derisa, Indri Ananda, Cantika Devinca, dan Renika Puri. Selain itu, kualitas tata suara turut diperkuat dengan hadirnya operator mixing ternama asal Jawa Timur, Ari Jenggot.


Panitia menyampaikan, bahwa kegiatan ini tidak hanya bertujuan sebagai hiburan bagi warga, tetapi juga sebagai wujud solidaritas dan kepedulian sosial. Dana yang terkumpul dari kegiatan tersebut akan disalurkan kepada masyarakat yang terdampak bencana alam di sejumlah wilayah.


Melalui kegiatan ini, TITOTI AUDIO dan APSI Wonogiri, berharap dapat mengetuk kepedulian publik serta mengajak berbagai elemen masyarakat untuk bersama-sama membantu meringankan beban para korban bencana. Aksi kemanusiaan ini sekaligus menjadi bukti bahwa kolaborasi seni, hiburan, dan kepedulian sosial mampu memberikan dampak nyata bagi sesama.





(Red/giyarto)